Kepanjangan SEO Sebagai Jurusnya Para Blogger

Posted By admin

Search Engine Optimization merupakan kepanjangan dari SEO atau jika kita terjemahkan kedalam Bahasa Indonesia SEO adalah Optimasi Mesin Pencari yaitu suatu usaha yang dilakukan oleh para pemilik blog atau web untuk meningkatkan kualitas blog atau web tersebut supaya bisa berada pada halaman pertama atau teratas dengan kata kunci yang telah mereka targetkan.

"Jadi, siapa saja bisa belajar SEO dan siapa saja bisa menguasainya ?"

SEO bisa di pelajari oleh siapa saja namun siapa yang bisa benar-benar menguasainya, itu tergantung oleh ketekunan  masing-masing bloger. Kalau mudah menyerah tentu tidak akan pernah bisa menguasai teknik SEO ini.

"Dimana kita bisa belajar SEO?"

Kita bisa belajar melalui media internet sebagai sumber informasi dimana anda bisa mencari berbagi macam informasi tentang seo mulai dari postingan yang ada maupun melalui ebook belajar seo yang ada. Melalui informasi yang kita dapatkan dari situs-situs yang rela membagikan teknik-teknik SEO, bahkan ada yang memang secara khusus membuka kelas belajar online untuk mereka yang benar-benar ingin menguasai ilmu optimasi ini.
Namun kepada para pemula sebelum belajar atau menerapkannya pada blog ada baiknya memperhatikan teknik optimasi yang ditawarkan atau yang akan digunakan jangan sampai nanti berakibat fatal terhadap kualitas blog. "Mengapa?" Walaupun merupakan usaha untuk meningkatkan mutu blog namun tidak semua teknik optimasi diperbolehkan oleh Google. Optimasi yang bersifat kurang sportif atau bersifat instan sangat tidak sukai oleh Google namun masih saja banyak pelaku optimasi yang melakukan hal tersebut dengan alasan tertentu. Kerena hal inilah sehingga dalam dunia SEO dikenal dengan dua teknik optimasi.

"Apa yang dimaksud Onpage Optimazation dan  Offpage Optimazation?"

Onpage Optimazation adalah sebuah optimasi mesin pencari yang dilakukan dari dalam blog atau web itu sendiri misal dengan menulis artikel yang relevan atau sesuai dengan judul, mempercepat loading blog, memasang template yang ringan, menentukan kata kunci yang tepat dan hal lainnya yang berhubungan langsung dengan blog atau web itu sendiri sedangkan Offpage Optimazation adalah kebalikannya yaitu sebuah optimasi mesin pencari yang dilakukan dari luar blog itu atau web itu sendiri misalkan memperbanyak backlink yang berkualitas karena Semakin bermutu link yang mengarah ke web site anda, maka semakin baik pula reputasi web site anda dimata search engine bertukar link dengan blog atau web lain, mendaftarkan blog dan artikel ke sosial bookmark/direktori dan hal lainnya yang dilakukan diluar web.
Sekarang pembaca sudah tahu kepanjangan SEO itu adalah Search Engine Optimization dan pembaca juga tahu mengapa disaat mencari informasi tentang bagiamana membuat atau membangun blog selalu saja ada blog yang membahas tentang SEO sebab SEO merupakan kunci keberhasilan sebuah blog untuk berada di posisi terbaik sehingga boleh dikatakan bahwa SEO merupakan jurusnya para bloger.